Transformasi pendidikan berbasis STEAM dalam pengembangan profesionalisme guru-guru di Wonogiri

Yuli Bangun Nursanti, Imam Sujadi, Ira Kurniawati

Submitted : 2024-09-25, Published : 2025-02-01.

Abstract

Dalam mencapai Indeks Pembangunan Manusia (IPM) sesuai dengan harapan pemerintah, maka terus dilakukan upaya peningkatan mutu dari sumber daya manusia itu sendiri dalam berbagai bidang, salah satunya bidang pendidikan. Tim pengabdian Universitas Sebelas Maret bekerjasama dengan pengurus Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Wonogiri melakukan kegiatan pengabdian yang bertujuan untuk memberikan dorongan dan dukungan kepada PGRI Kabupaten Wonogiri sebagai mitra dengan cara mengeksplorasi berbagai strategi, teknik, dan sumber daya yang dapat membantu guru memperkuat kapasitas mereka. Sebanyak kurang lebih 50 pengurus PGRI Kabupaten Wonogiri mengikuti pelatihan mengenai konsep STEAM serta bagaimana implementasi pendekatan STEAM di kelas, dengan harapan akhir dapat meningkatkan profesional mereka sebagai pendidik sekaligus meningkatkan mutu pembelajaran bagi peserta didik. Melalui kolaborasi antara pendidik, peneliti, dan praktisi pendidikan, diharapkan pengabdian ini memperkuat basis pembelajaran STEAM di sekolah-sekolah dan meningkatkan kualitas pendidikan secara keseluruhan. Hasil pengabdian menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan serta pemahaman konsep STEAM, tujuan penggunaan STEAM, serta bagaimana mengimplementasikannya terutama dalam pembelajaran di sekolah.

Keywords

Transformasi Pendidikan; STEAM; PGRI

References

H. Jaya, M. Hambali, and F. Fakhrurrozi, “Transformasi Pendidikan: Peran Pendidikan Berkelanjutan Dalam Menghadapi Tantangan Abad ke-21,” Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran, vol. 6, no. 4, pp. 2416–2422, 2023.

Pusat, Sistem Pendidikan Nasional. Indonesia, 2003.

D. P. Unida, “Apa Itu Pembelajaran,” Direktorat Pendidikan dan Pembelajaran UNIDA.

E. R. Dewi, “Metode Pembelajaran Modern dan Konvensional Pada Sekolah Menengah Atas,” Pembelajar: Jurnal Ilmu Pendidikan, Keguruan, dan Pembelajaran, vol. 2, no. 2, pp. 44–52, 2018. doi: 10.26858/pembelajar.v2i1.5442.

T. W. Cahyono, “Pendekatan STEAM Terintegrasi PjBL Adiwiyata Pacu Hasil Belajar,” Jawa Pos Radar Solo. Accessed: Sep. 25, 2024. [Online]. Available: https://unida.ac.id/pembelajaran/artikel/apa-itupembelajaran.html

C. A. Talib, I. B. Mohd Rafi, S. T. Rajan, N. W. Abd Hakim, M. Ali, and N. K. Thoe, “STEAM Teaching Strategies In Related Subject,” Education, Sustainability And Society, vol. 2, no. 4, pp. 14–18, Sep. 2019, doi: 10.26480/ess.04.2019.14.18.

T. Hunter-Doniger, “Art Infusion: Ideal Conditions for STEAM,” Art Education, vol. 71, no. 2, pp. 22–27, 2018, doi: 10.1080/00043125.2018.1414534.

H. Haifaturrahmah, R. Hidayatullah, S. Maryani, N. Nurmiwati, and A. Azizah, “Pengembangan Lembar Kerja Siswa Berbasis STEAM untuk Siswa Sekolah Dasar,” Jurnal Kependidikan: Jurnal Hasil Penelitian dan Kajian Kepustakaan di Bidang Pendidikan, Pengajaran dan Pembelajaran, vol. 6, no. 2, p. 310, Jul. 2020, doi: 10.33394/jk.v6i2.2604.

S. Muslim, J. Jamaludin, E. S. Bahriah, and L. Saepuloh, STEAM dalam Perspektif Filosofis dan Praksis. Media Sains Indonesia, 2023.

R. Marta, Y. F. Surya, D. Viora, Sumianto, and C. Ayu, “Pelatihan Penggunaan Pendekatan STEAM Berbasis Proyek pada Pembelajaran Matematika di SDN 192 Pekanbaru,” Dedikasi: Jurnal Pengabdian Pendidikan dan Teknologi Masyarakat, vol. 2, no. 2, pp. 145–149, 2024, doi: 10.31004/dedikasi.v2i2.68.

N. L. Choirunnisa, Suryanti, F. Istianah, Mintohari, and Julianto, “Pengembangan Pembelajaran Berbasis STEAM Bagi Guru Sekolah Dasar History Article,” CARADDE: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, vol. 6, no. 1, pp. 1–8, 2023, doi: 10.31960/caradde.v6i1.1860.

S. N. Dewi and W. Sutriyani, “Efektivitas Model Pembelajaran STEAM (Science, Technology, Engineering, Art, and Mathematics) terhadap Hasil Belajar Matematika Sekolah Dasar,” Jurnal Syantx Dmiration, vol. 5, no. 7, pp. 2752–2759, 2024. doi: 10.46799/jsa.v5i7.1340.

N. A. Safitri, “The STEAM approach to Improve 21 st Century Skills in Elementary Schools,” Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan, vol. 10, no. 2, pp. 227–233, 2022. doi: 10.20961/jkc.v10i2.65493.

M. T. Kharissidqi And V. W. Firmansyah, “Aplikasi Canva sebagai Media Pembelajaran yang Efektif,” Indonesian Journal Of Education And Humanity, Vol. 2, No. 4, 2022.

E. Suryaningsih and F. Maarij, “Tantangan dan Hambatan dalam Penerapan Literasi Numerasi pada Proses Pembelajaran Menggunakan Aplikasi Canva,” in Prosiding Temu Ilmiah Nasional Guru XV, Banten: Universitas Terbuka, Nov. 2023, pp. 494–500.

Nurjannah, Rahmatullah, and Inanna, “Pelatihan Desain Pembelajaran Daring dengan Aplikasi Canva Bagi Guru Ekonomi di Kabupaten Jeneponto,” in Seminar Nasional Hasil Pengabdian, 2021, pp. 839–844.

Article Metrics

Abstract view: 5 times

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.